Kapolri Mutasi 7 Kapolres di Jajaran Polda Jabar, M Fahri Siregar Pegang Tongkat Komando Indramayu

Mery
Kapolri mutasi 7 Kapolres di jajaran Polda Jabar termasuk Kapolres Cirebon Kota M Fahri Siregar. Foto: Dede Kurniawan

JAKARTA, iNewsCirebon.id - Kapolri mutasi 7 Kapolres di jajaran Polda Jabar seperti yang disampaikan melalui Surat Telegram Nomor: ST/2777/XII/KEP/2022 tertanggal 23 Desember 2022.

Dalam telegram itu, Kapolri melakukan mutasi terhadap ratusan perwira tinggi (pati dan perwira menengah (pamen), termasuk tujuh kepala kepolisian resor (kapolres) jajaran Polda Jabar dimutasi.

Dalam daftar tersebut, Kapolres Cirebon AKBP M Fahri Anggia Natua Siregar terpilih memegang tongkat komando Kapolres Indramayu menggantikan AKBP Mokhamad Lukman Syarif yang dimutasi sebagai Kasubbagtihorkam Bagyanhak Rowatpres SSDM Polri.

Sedangkan tongkat komando Kapolres Cirebon Kota dipegang oleh AKBP Ariek Indra Sentanu yang kini menjabat sebagai Kasatlantas Polrestabes Bandung. Namun, dalam telegram Kapolri itu belum disebutkan pengganti AKBP Ariek Indra Sentanu.

Sementara Wakapolresta Cirebon nantinya akan dipegang oleh AKBP Deddy Darmawansyah yang saat ini memegang tongkat komando kepemimpinan di Polres Sukabumi.

Posisi AKBP Deddy Darmawansyah sebagai Kapolres Sukabumi digantikan oleh AKBP Maruly Pardede yang saat ini menjabat Kasubdit 3 Ditreskrimsus Polda Jabar.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network