JAKARTA, iNewsCirebon.id - Beredar luas dan viral di media sosial unggahan video seorang penumpang wanita yang nampak kesakitan gegara jarinya terjepit di celah jendela Kereta Rel Listrik (KRL).
Wajahnya nampak kesakitan di pinggir tempat duduk KRL commuter line jurusan Duri-Tangerang, seperti yang terlihat pada unggahan akun TikTok @andripranico, Sabtu (2/12/2022).
Dalam unggahan itu terlihat dua orang petugas yang dengan sigap segera membantu penumpang itu, beruntung kejadian tersebut dapat teratasi dan penumpang tersebut langsung melanjutkan perjalanannya.
Peristiwa tersebut dibenarkan oleh pihak Manager External Relations & Corporate Image Care KAI Commuter Leza Arlan.
"Kejadian jari tangannya terjepit dan viral di media sosial bahwa benar jari manis tangan kiri memakai cincin terjepit di sela-sela dudukan gorden jendela commuterline," ucap Leza saat dikonfirmasi, Minggu (4/12/2022), mengutip SindoNews.com.
Menurut Leza, saat kejadian itu, petugas keamanan di kereta langsung melakukan tindakan cepat untuk melepaskan jari tangan penumpang tersebut. Kemudian berkoordinasi dengan stasiun terdekat.
"Petugas Pam (pengamanan) Walka dan PKD Stasiun Poris dengan cepat membantu mengeluarkan jari tangan yang terjepit. Setelah terlepas pengguna melanjutkan perjalanannya kembali," terangnya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait