2.267 Pelajar Ikuti Invitasi Atletik Pelajar 2021

Dede Kurniawan
Kabid Olahraga Dispora Kabupaten Cirebon, Sumarno saat kegiatan pembukaan invitasi atletik Pelajar tahun 2021 di Stadion Rangga Jati, Sumber (foto : Dede Kurniawan)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Sekitar 2.267 atlet pelajar dari tingkat SD hingga SMA di Kabupaten Cirebon mengikuti kegiatan Invitasi Atletik Pelajar yang dilaksanakan di Stadion Rangga Jati, Sumber, Senin (29/11/2021).

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Avip Suherdian melalui Kabid Olahraga Sumarno, mengatakan, kegiatan invitasi yang rencananya akan dilaksanakan selama 3 hari ini bertujuan untuk ajang silaturahmi bagi guru pendidik olahraga agar selalu berperan aktif dalam pembinaan atlet pelajar.

"Atletik adalah salah satu cabang olahraga unggulan Kabupaten Cirebon, dan invitasi ini adalah salah satu ajang untuk pembinaan dan pencari bakat atlet," ujar Sumarno.

Dikatakan Sumarno, invitasi ini juga sebagai ajang pemanasan untuk menghadapi babak kualifikasi (BK) Porprov cabang olahraga atletik.

"Untuk tahun ini ada 66 nomer yang dipertandingkan, yang terdiri dari Lari, Lempar, lompat serta Estafet," tandasnya.

Sumarno menambahkan, dari ajang Invitasi Atletik Pelajar tahun ini diharapkan akan muncul bibit-bibit atlet yang potensial yang mampu mengharumkan nama Kabupaten Cirebon ditingkat yang lebih atas lagi.

 

 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network