JAKARTA, iNews.id - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI telah mengkonfirmasi salah seorang warga di Jawa Tengah (Jateng) diduga saat ini berstatus suspek cacar monyet (monkeypox).
Diketahui, pasien tersebut saat ini tengah menjalankan perawatan intensif di salah satu rumah sakit swasta di Jateng.
Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Jubir Kemenkes) Mohammad Syahril membenarkan, bahwa pasien tersebut berjenis kelamiin laki-laki berusia 55 tahun.
Kemudian pasien tersebut, kata Syahril, bukan warga pelaku perjalanan luar negeri (PPLN) atau tidak bepergian keluar negeri sebelum diduga terinfeksi cacar monyet itu.
"Seorang laki-laki, 55 tahun. Bukan PPLN, suspek monkeypox dan saat ini dirawat isolasi di RS Swasta di Jateng untuk perawatan," ujarnya saat dikonfirmasi MNC Portal, Rabu (03/08/2022).
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait