JAKARTA, iNews.id - Pada momen Perayaan Idul Adha, tentunya Anda akan memasak berbagai resep dari olahan daging kambing. Ada banyak resep bumbu sate kambing yang lezat dan mudah dibuat kapan saja.
Resep bumbu sate kambing menjadi menu paling populer yang dibuat oleh banyak orang. Tidak terlalu sulit untuk membuatnya. Anda bisa membuat bumbu sate kacang, kecap, rempah, dan lainnya.
Anda bisa mengolah resep bumbu sesuai selera. Apalagi daging kurban yang akan Anda olah bisa dibagi-bagi kepada anggota keluarga lainnya.
Meski akan berpesta dengan olahan daging kambing kurban, sebaiknya Anda mengonsumsi tidak terlalu berlebihan. Ingin tahu apa saja resep bumbu sate kambing yang enak dan lezat untuk diolah? Berikut ulasannya dirangkum pada Selasa (20/7/2021).
1. Bumbu Sate Kambing Sambal Matah
Resep Bumbu Sate Kambing yang satu ini sangat digemari banyak orang. Potongan daging kambing dijadikan sate, kemudian ditambah sambal matah.
Bahan:
750 g daging kambing bagian has dalam, potong dadu 1 1/2 cm
250 g jamur kancing segar, potong 4 bagian
Tusuk sate
Daun pepaya untuk membungkus
Perendam, aduk rata:
3 sdm kecap manis
6 butir bawang merah, haluskan
1 sdm ketumbar bubuk
1 sdt merica bubuk
50 ml minyak goreng
1/2 sdt garam
Sambal matah, iris tipis, aduk rata:
8 butir bawang merah, kupas
5 cabai rawit merah
6 batang serai, ambil bagian putihnya
6 lembar daun jeruk purut
2 sdm air jeruk nipis
3 sdm minyak sayur
1 sdt garam
Cara Membuat:
1. Campur daging kambing dan jamur dengan bumbu perendam hingga rata. Bungkus dengan daun pepaya agar kambing empuk. Diamkan selama 2 jam. Sisihkan.
2. Tusukkan secara bergantian daging kambing dan jamur dengan tusuk satai.
Panggang di atas bara api sambil sesekali diolesi bumbu perendam dan dibolak-balik hingga seluruh bagian daging kambing matang. Angkat. Sajikan dengan sambal matah.
2. Bumbu Sate Kambing Muda
Resep bumbu sate kambing muda bisa menjadi alternatif ketika Anda ingin mengolah daging kurban. Rasanya lezat dan empuk.
Bahan:
500 gr daging kambing muda
Tusukan sate
4-5 sdm Kecap manis
1 sdt lada bubuk
Siapkan piring untuk tambahan bumbu kecap + lada (pada saat membakar
Cara Membuat :
1. Bersihkan daging dari lapisan putih yang menempel pada daging. Potong-potong kotak daging kambing.
2. Taruh daging di piring datar. Tuang kecap manis dan beri sedikit lada bubuk. Aduk rata daging dan kecap, diamkan 30-60 menit agar meresap.
3. Tusukkan daging pada tusukan sate, bakar setengah matang, balikkan sate ke piring bumbu kecap, bumbui lagi dan bakar kembali sampai matang
Pelengkap :
Nasi putih
Sambal kecap ( kecap+lada+potongan tomat, bawang merah, cabai rawit)
Tomat
Kol iris
Bawang merah iris
Ekstra cabai rawit
Tips :
1. Pakai daging kambing muda, kalau kira-kira daging kambing tidak empuk, sebelum diberi bumbu bisa dibungkus daun pepaya terlebih dahulu biar daging lebih empuk nantinya.
2. Bersihkan daging dari lapisan putih yang biasanya menyelimuti daging kambing, karena kalau masih ada lapisannya pasti jadi agak keras.
3. Bumbu Sate Kambing Saus Kecap
Resep bumbu sate kambing ini juga enak disajikan. Anda menggunakan saus kecap.
Bahan:
400 gram daging kambing, dipotong 2x2x1 cm
150 gram lemak sapi, dipotong 2x2x1 cm
1 sendok makan kecap manis
1 sendok teh minyak goreng
25 ml air
16 tusuk sate
Bahan Sambal Kecap:
6 sendok makan kecap manis
5 butir bawang merah, diiris halus
8 buah cabai rawit hijau, diiris
5 lembar kol, buang tulangnya, iris halus
Cara Membuat:
1. Campur daging kambing, lemak kambing, kecap, dan minyak goreng. Remas-remas. Tuang air. Aduk rata. Diamkan 1 jam.
2. Tusuk daging dan lemak bergantian di tusuk sate.
3. Bakar sambil diolesi sisa bumbu sampai matang.
4. Sambal, aduk rata bahan sambal. Sajikan sate bersama sambal kecap dan pelengkapnya.
4. Bumbu Sate Kambing Rempah
Resep bumbu sate kambing bisa Anda padukan dengan rempah-rempah. Cocok untuk diolah dengan daging kambing kurban.
Bahan:
400 gram daging kambing, potong kotak
1 sdt baking powder
3 butir cengkeh
2 kapulaga
2 cm kayumanis
1 pekak
1 cm lengkuas, memarkan
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
Garam
1 sdm kecap manis
600 ml air
Minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
10 butir bawang merah
5 siung bawang putih
2 cm kunyit, bakar
3 cabai merah
5 cabai rawit
2 butir kemiri, sangrai
Sambal Kecap (aduk rata):
4 sdm kecap manis
3 cabai rawit, iris
2 butir bawang merah, cincang kasar
1/2 sdt air jeruk nipis
Cara Membuat:
1. Remas-remas daging kambing dengan baking powder. Sisihkan.
2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, cengkeh, kapulaga, kayu manis, pekak, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk sampai harum.
3. Tambahkan daging kambing. Aduk sampai berubah warna.
4. Masukkan air, garam, dan kecap manis. Masak sampai daging matang dan bumbu meresap.
5. Tusuk-tusuk di tusukan sate. Bakar sampai kuning kecokelatan.
6. Sajikan bersama sambal kecap.
5. Bumbu Sate Kambing Maranggi
Bahan:
300 gram daging kambing
Tusuk sate secukupnya
Garam secukupnya
1 sdm air larutan asam Jawa
2 sdm air jeruk nipis
1/2 sdt baking soda
Bumbu Halus:
2 butir bawang putih
3 butir bawang merah
2 butir Kemiri sangrai
1/2 sdt Ketumbar sangrai
1/2 sdt merica
20 gram gula merah
Bahan Olesan:
Kecap manis
Minyak goreng atau mentega
Bahan sambal kecap:
Tomat mengkal tanpa biji, iris kecil
Secukupnya bawang merah, iris
Secukupnya rawit, iris
Secukupnya kecap manis
Secukupnya garam
1 sdm air jeruk nipis
(campur semua bahan jadi satu)
Cara Membuat:
1. Potong dadu daging. Lalu siram dengan air jeruk nipis. Diamkan sekitar 5-10 menit.
Marinasi daging dengan bumbu halus, garam, baking soda & air asam Jawa. Aduk merata. Diamkan minimal 30 menit (bisa 2 jam) dalam di kulkas.
2. Tusuk Daging dengan tusukan sate. Jangan terlalu berdempetan agar daging matang merata.
3. Bakar sate sambil sesekali diolesi dengan kecap manis (bahan olesan). Bakar sampai matang. Sajikan dengan sambal kecap selagi hangat.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait