get app
inews
Aa Text
Read Next : 80 Siswa SMPN 1 Kota Cirebon Jalani Swab

Kabar Baik, Kasus Harian Covid-19 di Kota Cirebon Zero

Kamis, 07 Oktober 2021 | 12:47 WIB
header img
Warga Kota Cirebon menjalani vaksinasi (foto: ist)

KOTA CIREBON, iNews.id - Pemerintah Kota Cirebon, menyebut kasus harian Covid-19 di Kota Cirebon zero atau nol kasus Covid-19. Saat ini hanya tersisa 11 kasus aktif Covid-19 dan tengah menjalani perawatan penyebuhan.

Upaya menekan penyebaran Covid-19 melalui akselerasi vaksinasi membuahkan hasil baik terhadap turunnya kasus Covid-19 di Kota Cirebon.

Menurut Sekda Kota Cirebon Agus Mulyadi, kasus harian Covid-19 Kota Cirebon nol kasus dan saat ini hanya tersisa 11 kasus aktif Covid-19. Mereka tengah menjalani perawatan baik di rumah sakit maupun isolasi mandiri dan menunjukan kondisi yang membaik.

"Vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan secara ketat menjadi kunci utama melawan pandemi Covid-19 ini," ucapnya.

Dari data pusat informasi dan koordinasi Covid-19 Kota Cirebon, sepanjang pandemi total kasus di kota cirebon mencapai 12.789 dan meninggal 526 orang.

 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut