KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Merasa bosan menjadi langganan banjir, warga blok Gabugan, RT 07 RW 02 desa Tegalwangi, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon, melakukan swadaya normalisasi kali Jetis yang sudah mengalami pendangkalan sejak 1996 silam.
Ahmad ketua RT setempat mengatakan pendangkalan kali Jetis pada saat pembangunan jalan Tol Palimanan-Kanci.
"Selain pendangkalan, pada saat itu kali jetis ini juga banyak sekali sampah yang dibuang oleh masyarakat, saya sendiri tidak begitu paham masyarakat nya siapa saja," ujar Amad, saat ditemui, Kamis (30/9/2021).
Dikatakan Amad, dari keprihatinan pendangkalan dan banyaknya sampah itu lah warga RT 07 melakukan swadaya untuk menyewa alat berat untuk melakukan normalisasi kali tersebut.
"Alhamdulilah sekarang sudah bener Kembali, semoga kedepan tidak ada banjir lagi," katanya.
Setelah dilakukan normalisasi ini, Amad juga akan menjadikan kali ini sebagian sarana umum yang bisa dinikmati, untuk itu kedepan pihaknya akan menjadikan kali ini sebagai media untuk memelihara ikan, sehingga memiliki nilai ekonomi untuk warga.
"Sebelum ditanam ikan, mungkin kalinya akan ditutup dulu, jadi biar sampah nya gak masuk ke kali lagi," tambahnya.
Editor : Miftahudin