KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Relawan Anies Baswedan Center (ABC) Cirebon Raya menggelar kegiatan silaturahmi dan Halal Bihalal di salah satu Kafe di Kecamatan Talun Kabupaten Cirebon, Minggu (22/5/22)
Kegiatan mengusung tema "Bersama Anies Baswedan Untuk Perubahan Indonesia Yang Lebih Baik"
Ratusan relawan ABC Cirebon Raya baik pria maupun wanita dari Kota dan Kabupaten Cirebon antusias menghadiri acara yang digagas Ketua dan panitia ABC Cirebon raya.
Hadir juga dalam kegiatan tersebut salah satu pengurus dari ABC Jakarta, KH Ayip Raharja beserta rombongan.
Ketua ABC Cirebon Raya, Fauzi Said mengatakan, hari ini merupakan pertemuan kami yang ketiga kalinya, dan di pertemuan ini Alhamdulillah yang hadir lebih banyak.
"Tujuan pertemuan ini adalah untuk konsolidasi satu perjuangan dalam satu visi dan misi menuju negara yang adil dan makmur,"katanya.
Ia berharap, dengan pertemuan ini bisa mempererat tali silaturahmi antara relawan dan sambil mengenalkan program-program dari semua bidang dan garis besar haluan perjuangan kedepannya. Jadi, kata dia, tidak asal kerja srampangan.
Selain itu, lanjutnya, tujuan pertemuan ini adalah kami siap mendukung Anies Baswedan menjadi presiden pada tahun 2024
Sementara itu, salah seorang pengurus ABC Jakarta, KH Ayip Raharja mengatakan, kedatangan kami dari Jakarta ke Cirebon yang pertama, dalam rangka menghadiri undangan silaturahim dan kami diutus untuk menyampaikan silaturahmj ini.
Yang kedua, kata dia, kita ingin ketemu dengan saudara-saudara kita yang di Cirebon, dan Alhamdulillah antusias masyarakat khususnya ABC Cirebon raya yang menginginkan perubahan Indonesia yang lebih maju sangat banyak.
"Harapan kita dari silaturahmi ini merajut kebersamaan sehingga memupuk diantara kita kekuatan dan mudah-mudahan ini salah satu upaya kita untuk menjadikan kejayaan bangsa Indonesia, sehingga di tahun 2024 ini kita mengharapkan perubahan bagi bangsa Indonesia yang tentunya bukan untuk kita-kita tetapi bagaimana untuk anak cucu kita di masa yang akan datang,"kata KH Ayip Raharja
Sebab, kata dia, saat ini dalam kenyataannya kita sangat prihatin di mana negara kita saat ini boleh dikatakan sudah bukan rahasia umum lagi tetapi semua paham, semua tahu keberadaannya.
"Bagaimana negeri kita saat ini, ini perlu kita selamatkan tentunya dengan penyelamatan inilah yang kita harapkan dengan kepemimpinan - kepimpianan yang berpihak kepada rakyat, Insya Allah tentunya melalui pak Anies Baswedan Harapan Kita akan terwujud,"pungkasnya.
Editor : Miftahudin