get app
inews
Aa Text
Read Next : Ditengah Keterbatasan, Bupati Minta Peserta MTQ Tetap Tingkatkan Kualitas

MTQ Kabupaten Cirebon, Khalifah Gegesik Turunkan 14 Personil

Sabtu, 25 September 2021 | 13:15 WIB
header img
Khafilah Kecamatan Gegesik menurunkan sedikitnya 14 personil dalam menghadapi Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 47 (foto: istimewa)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Khafilah Kecamatan Gegesik menurunkan sedikitnya 14 personil dalam menghadapi Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 47 yang digelar di Kecamatan Greged. Camat Gegesik, Indra Fitriani, mengatakan, personil yang akan turun pada MTQ ke 47 adalah hasil seleksi yang dilakukan oleh LPTQ Kecamatan Gegesik.

"Dari jumlah personel yang diikut sertakan, ada 11 cabang yang akan diikutsertakan, dan secara persiapan kami sudah melakukan persiapan secara matang jauh hari," ujar Fitri, Jumat (24/9/2021).

Fitri juga menargetkan, hasil yang maksimal pada gelaran MTQ kali ini, dan berharap para peserta dari khafilah Kecamatan Gegesik bisa lebih maksimal dalam menghadapi setiap cabang yang dilombakan.

"Bismilah, insya Allah menjadi yang terbaik, dan kami sejauh ini optimis bisa meraih prestasi di MTQ kali ini," terangnya. Fitri juga meminta doa dari masyarakat Gegesik, agar khafilah Kecamatan Gegesik bisa menjadi yang terbaik di MTQ tingkat Kabupaten Cirebon kali ini.

 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut