get app
inews
Aa Text
Read Next : Peringatan Hari Air Sedunia, BBWSCC ajak Masyarakat Agar Bijaksana Dalam Penggunaan Air

Ismail Sebut Stok Air Di Bendungan Jatigede Masih Aman

Kamis, 23 September 2021 | 21:11 WIB
header img
Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Cimanuk Cisangarung, Dr. Ismail Widadili, ST, M.Sc (foto: istimewa)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Cimanuk Cisangarung, Dr. Ismail Widadili, ST, M.Sc mengatakan, Bendungan Jatigede yang ikut menyuplai air untuk pertanian di wilayah Kabupaten Cirebon dalam kondisi aman. 

"Untuk kondisi sekarang, Bendungan Jatigede masih aman, air juga masih normal, tetapi kalau kemarau pasti ada kekurangan pasokan air sehingga bisa berpengaruh kepada lahan pertanian khususnya di wilayah Kabupaten Cirebon, " ujarnya saat ditemui usai bertemu Bupati Cirebon, Kamis (23/9/2021).

Dalam pertemuan tersebut, menurut Ismail adalah untuk membahas sejumlah potensi sumber daya air yang ada di Kabupaten Cirebon.Menurutnya, potensi sumber daya air yang ada di Kabupaten Cirebon bisa dikembangan lebih maju lagi. 

"Pada dasarnya potensi sumber daya air yang menjadi kekayaan Kabupaten Cirebon mempunyai potensi wisata seperti Setu Patok, Setu Sedong itu potensi sunber daya air sangat besar dan juga potensi sumber daya wisatanya," katanya.

 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut