get app
inews
Aa Text
Read Next : Keandalan Operasional Kereta Api di Daop 3 Cirebon Kunci Sukses Angkutan Lebaran 2025

Pendidikan Usia Dini, Pintu Masuk Menentukan Masa Depan Bangsa

Rabu, 22 September 2021 | 15:43 WIB
header img
Walikota Cirebon Nahrudin Azis memberikan penghargaan kepada PAUD Pokja Bunda (foto: Humas Pemkot Cirebon)

KOTA CIREBON, iNews.id - Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Cirebon berkomitmen memajukan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Pendidikan anak usia dini menentukan masa depan bangsa ini.

Hal itu disampaikan Wali Kota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis, SH, usai mengukuhkan Kelompok Kerja (Pokja) Bunda PAUD 2021, mulai tingkat Kota Cirebon, kecamatan hingga kelurahan. “Pengukuhan yang dilakukan hari ini menunjukkan Bunda PAUD di Kota Cirebon siap untuk mengawal pendidikan anak usia dini di Kota Cirebon,” ungkap Azis, Rabu (22/9/2021).


Keberadaan bunda PAUD ini diharapkan dapat memotivasi tenaga pendidik di tingkat PAUD yang ada di Kota Cirebon. Sehingga tenaga pendidik di tingkat PAUD mendidik anak-anak usia dini menjadi generasi yang berakhlak, berbudi pekerti luhur serta cerdas.

Pada kesempatan itu, Azis juga menjelaskan bahwa Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Cirebon memiliki komitmen untuk berperan lebih banyak dalam pendidikan anak usia dini. “Dikarenakan pendidikan usia dini ini menentukan arah bangsa kita,” jelasnya.

Anak-anak yang berbudi luhur, berakhlak baik dan memiliki kecerdasan, sambung Azis, akan mampu membawa bangsa ini menjadi bangsa yang besar dan berjaya.

Untuk itu, Azis meminta kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Drs H Agus Mulyadi, MSi, selaku ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) untuk dapat ikut andil membiayai kegiatan-kegiatan PAUD.

“Sebagai ketua TAPD, Pak Sekda bisa melakukan sesuatu yang tidak melanggar aturan,” kata Azis. Sehingga ke depannya, PAUD di Kota Cirebon dapat berkembang lebih baik lagi.

Ia juga berharap agar Bunda PAUD yang hari ini baru dikukuhkan dapat berupaya sekuat tenaga untuk mempersiapkan anak-anak usia dini menggapai masa depan yang gemilang. Bunda PAUD diharapkan dapat bekerja sama dengan banyak pihak sehingga pendidikan PAUD berkualitas dapat berjalan dengan baik di Kota Cirebon.

 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut