JAKARTA, iNewsCirebon.id - Empat penemuan BJ Habibie yang diakui dunia, mantan Presiden yang dijuluki bapak teknologi. Selain terkenal menjadi presiden ketiga Indonesia, BJ Habibie juga dikenal dengan julukan Bapak Teknologi. Karya-karyanya dalam bidang teknologi paling banyak pada bidang fisika dan penerbangan.
Beberapa penemuan BJ Habibie yang diakui dunia sebagian besar terkait dengan dunia penerbangan. BJ Habibie dikenal sebagai insinyur dan industrialis penerbangan yang jenius dengan berbagai penemuan pentingnya.
Pembuatan prototipe pesawat yang menggunakan teknologi fly by wire pertama di dunia dimulai pada tahun 1992. Pembuatan pesawat N250 ini dipimpin oleh BJ Habibie saat menjadi Menteri Riset dan Teknologi pada awal 1990-an.
Ini tak lepas dari pendidikan BJ Habibie di teknik penerbangan di Technische Hoschule Aachen di Aachen, Jerman. Kemudian meraih gelar doktor konstruksi pesawat terbang di RWTH Aaachen dengan predikat Summa Cum laude.
Lantas apa saja penemuan BJ Habibie mantan Presiden yang mendapat julukan bapak teknologi yang diakui dunia. Dikutip dari Sindonews.com, Senin (28/11/2022) berikut penemuan BJ Habibie yang diakui dunia.
Penemuan BJ Habibie yang diakui dunia:
4. Pesawat R80
Pesawat R80 dirancang dengan teknologi terbaru dan super canggih dengan tingkat keamanan yang tinggi bagi penumpang. Pesawat R80 dilengkapi dengan teknologi fly by wire yang menggunakan sinyal elektronik dalam memberikan perintah.
Fly by wire adalah sebuah sistem kendali yang menggunakan sinyal elektronik dalam memberikan perintah. Pesawat R80 dirancang oleh PT Regio Aviasi Industri (RAI) yang didirikan oleh BJ Habibie bersama putra sulungnya Ilham Akbar Habibie.
Editor : Miftahudin