Megawati Menangis Cerita Sosok Tasdi Sopir Truk Jadi Bupati karena Dicintai Rakyat, Begini Kariernya

Mery
Megawati Ceritakan Sosok Tasdi, Sopir Truk Jadi Bupati karena Dicintai Rakyat. Foto: Tangkapan Layar YouTube

JAKARTA, iNewsCirebon.id - Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri menceritakan sosok Tasdi pada HUT PDIP ke-50 di JI Expo Kemayoran, Jakarta, Selasa (10/1/2023) kemarin. Tasdi bekerja sebagaj sopir truk yang kemudian menjadi bupati karena dicintai rakyat.

Bagi masyarakat Kabupaten Purbalingga, sosok Tasdi tentunya sudah tidak asing lagi. Ia seorang sopir truk pada masa orde baru yang kemudian menjadi Bupati Purbalingga.

Karir sebagai politisi cukup cemerlang,  pada pemilu 1999 Tasdi terpilih menjadi anggota DPRD Purbalingga periode 1999-2004 dan berada di Komisi D. 

Karirnya terus menanjak saat menjabat Ketua DPRD periode 2004-2009 dan 2009-2014. Setelah itu, Tasdi menduduki Wakil Bupati Purbalingga pada tahun 2013. 

Ia lalu maju dan terpilih sebagai Bupati Purbalingga tahun 2015. Kala itu, ia berpasangan dengan Dyah Hayuning Pratiwi. Namun posisinya sebagai bupati hanya berlangsung hingga 2018.

Baru 2,5 tahun menjabat, Tasdi tersangkut kasus dugaan suap proyek Islamic Center Purbalingga. Tasdi lalu divonis 7 tahun penjara. 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network