JAKARTA, iNewsCirebon.id - Inilah deretan makanan asli Indonesia yang memiliki nama aneh dan vulgar alias berbau porno.
Namun jangan salah, rasanya tak kalah dari kehebohan namanya serta banyak penggemarnya.
Melansir dari okezone.com, Minggu (6/11/2022), berikut 13 makanan Indonesia dengan nama vulgar dan bikin tepok jidat.
13 Nama Makanan Vulgar dan Aneh Asli Indonesia
1. Kue Tete
Makanan khas Betawi berwarna hijau beraroma pandan ini memiliki pinggiran garing dengan bagian tengah bertekstur lunak.
Bentuknya yang menyerupai payudara wanita, menyebabkan kue satu ini dinamakan kue tete.
2. Kontol Sapi
Makanan satu ini hampir mirip gembong, berbahan ketan yang diselimuti gula merah pada bagian luarnya.
3. Es Dawet Jembut Kecabut
Minuman asli Purwokerto dengan rasa manis dan dingin menjadi teman yang cocok disantap pada siang hari sebagai pelepas dahaga di tengah teriknya matahari.
Berlokasi di sebelah timur Jembatan Butuh, Kecamatan Butuh, membuat es dawet ini dinamakan es dawet jembut kecabut.
4. Ketupat Jembut
Berbeda dari ketupat lainnya, ketupat asli Semarang ini memiliki keunikan yakni setiap menyantap maka bagian tengah ketupat ini harus dibelah yang kemudian akan diisi oleh kecambah.
5. Memek
Asli dari khas Pulau Simeulue, kuliner satu ini sejenis bubur yang terbuat dari pisang yang ditumbuk, ketan, dan santan.
6. Mie Pentil
Bentuk mie satu ini menyerupai pentil sepeda. Di daerah Jawa, mie pentil merupakan mie yang belum matang.
7. Peler Kambing
Peler kambing khas Palembang merupakan makanan olahan pisang yang dihancurkan dan adonan dengan terigu.
8. Peler Berdebu
Peler berdebu dengan nama lain klepon merupakan makanan yang tidak asing di telinga orang Indonesia.
Makanan yang terbuat dari adonan singkong dan sagu, di mana bagian tengah makanan ini diisi gula merah.
9. Kontol Kejepit
Kontol kecepit asli Yogyakarta ini juga dikenal dengan nama singkong tolpit atau adrem.
10. Kerupuk Melarat
Kerupuk beraneka warna ini memiliki rasa tak seburuk namanya.
Banyak orang yang melintas daerah Cirebon sudah dipastikan akan memborong oleh-oleh khas Cirebon satu ini.
Diberi nama Kerupuk Melarat karena proses pembuatannya yang berbeda. Kerupuk Melarat yang renyah ini digoreng dengan menggunakan pasir.
11. Nasi Kentut
Makanan berat satu ini memiliki rasa yang enak dan sedap.
Nasi kentut dihidangkan bersama tumisan, ayam goreng, timun, pepes, dan telur.
12. Ketela Bajingan
Ketela bajingan adalah hidangan singkong kukus yang disiram dengan saus gula merah. Rasanya yang manis sangat disukai banyak orang.
13. Tai Kucing
Berbentuk seperti tai kucing menyebabkan makanan yang memiliki rasa manis ini menjadi bernama tai kucing.
Demikian 13 makanan khas Indonesia yang memiliki nama aneh dan vulgar. Tapi percayalah, rasanya tetap nikmat dan tak sevulgar namanya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait