Petugas KA Dikeroyok, Lantaran Menegur Pengendara Motor

Tim Liputan
Pengeroyokan terhadap relawan perelintasan kereta api sempat terekam kamera di Perlintasan Kereta Api Kiaracondong. (Foto: iNewsTv/Ervan David)

BANDUNG, iNews.id - Seorang petugas Dinas Perhubungan Kota Bandung dan relawan perlintasan kereta api dikeroyok hingga babak belur, Jumat (3/11/2021). Insiden itu terjadi lantaran pengeroyok tidak terima diberhentikan saat melawan arus di jalur perlintasan kereta api. 

Insiden ini berawal saat petugas relawan perlintasan kereta api dan petugas dinas perhubungan memberhentikan pengendara yang melanggar arus lalu lintas di perlintasan Kereta Api Kiaracondong. 

Adu mulut antara keduanya pun pecah karena pengendara tidak terima diberhentikan. 

Beberapa saat kemudian pelaku kembali dengan membawa rekan-rekannya untuk mendatangi kembali para petugas di tengah perlintasan. Aksi pengeroyokan pun terjadi terhadap petugas di saat kereta api sedang melintas.  

Bahkan, pelaku yang juga warga setempat ini sempat membawa besi saat mengeroyok. Akibat pengeroyokan ini pun kedua korban langsung dibawa ke Pos Keamanan Stasiun Kiaracondong untuk diberikan pertolongan pertama. 

"Tadi teman saya menegur pengendara agar balik arah. Sempat terjadi cekcok dan pengendara itu kemudian pergi. Tak lama kemudian datang bersama temannya empat orang dan serombongan sepeda motor. 

Setelah itu keributan pun terjadi," ujar Alif, Relawan Perlintasan Kereta Api. Sementara itu, setelah aksi pengeroyokan terjadi, semua pelaku melarikan diri.

 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network