KOTA CIREBON, iNews.id - Tahun ajaran baru 2022/2023, pada hari pertama masuk sekolah di Kota Cirebon berjalan lancar dan tertib.
Pada hari pertama tersebut diisi dengan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).
Salah satunya di SMPN 2 Kota Cirebon, kegiatan MPLS diawali dengan kegiatan upacara bendera dan pelepasan ratusan balon ke udara sebagai tanda dimulainya kegiatan tersebut.
Ketua Pantia pelaksanaan MPLS SMPN 2 Kota Cirebon, Siti Nurhayati mengatakan untuk tahun ini pelaksanaan MPLS dilakukan secara langsung, dimana murid murid mengikuti kegiatan tersebut selama 3 hari disekolah dan 2 hari untuk mengikuti kegiatan Pramuka.
Upacara Bendera Hari Pertama Masuk Sekolah di SMPN 2 Kota Cirebon
Selama mengikuti MPLS mereka akan dibimbing dan diarahkan tentang visi misi sekolah agar para siswa memiliki kesamaan visi terhadap apa yang dituju oleh sekolah.
“Bagaimana aturan-aturan di SMP serta tata belajar akan kenalkan kepada para siswa, karena sudah pasti sistem belajar di SMP berbeda semasa SD, perkenalan tersebut diperlukan agar para siswa dapat langsung beradaptasi dengan lingkungan sekolah,” ucapnya, Senin (18/7/2022).
Selain itu, MPLS sangatlah penting dilaksanakan akibat efek pandemi dua tahun yang lalu yang menyebabkan hubungan antara guru dan murid seperti berjarak. Ia berharap dengan MPLS kali ini hubungan antara guru dan siswa dapat kembali terjalin dengan baik ke depannya.
“Dengan demikian si anak akan tau apa yang akan mereka hadapi ke depannya dengan seluruh instrumen dan suasana yang berbeda, pengajar yang berbeda dan kurikulum yang berbeda. Tentunya kita membutuhkan dukungan orangtua agar seluruh kegiatan kita di sekolah berjalan dengan baik ke depannya,” harapnya.
Sementara itu, Kepala SMPN 2 Kota Cirebon, Ani Rusnaeni mengatakan, kembalinya siswa bersekolah tatap muka di tahun ajaran baru ini merupakan hal yang sangat menggembirakan.
Dengan kembali aktifnya belajar tatap muka bagi siswa baru ke depannya tidak akan ada lagi ketimpangan pendidikan kepada para murid di sekolah. Ia mengatakan, SMPN 2 Kota Cirebon memiliki 224 orang siswa baru pada tahun ajaran 2022/2023 yang terbagi menjadi 7 rombel ( rombongan belajar).
“Kesan pertama dalam pertemuan di sekolah adalah hal yang sangat penting bagi pendidikan anak, dimana pada tahun sebelumnya mereka harus bertemu dengan para guru melalui jejaring media sosial untuk mendapatkan pelajaran,” ucapnya.
MPLS yang digelar di SMPN 2 Kota Cirebon juga menyajikan pendidikan karakter serta kedislipinan diri untuk para siswa baru.
Ani berharap ke depannya seluruh siswa dapat menjalankan pendidikan dengan baik hingga menjadi orang yang berhasil dan sukses serta dapat diterima oleh seluruh kalangan masyarakat di sekitar mereka.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait